BPIW Gelar Rapat Percepatan ITDP Komponen 2 Bina Marga

Layanan Informasi BPIW     |     08 Apr 2022     |     03:04     |     4276
BPIW Gelar Rapat Percepatan ITDP Komponen 2 Bina Marga

Guna mempercepat pelaksanaan Indonesia Tourism Development Project (ITDP) Komponen 2 Bina Marga, BPIW Kementerian PUPR menggelar rapat di Jakarta Selatan, Kamis, 7 April 2022. Kegiatan percepatan ITMP ini dilakukan setelah Bank Dunia menyetujui kegiatan fisik dan supervisi dalam  Annual Work Plan (AWP) Tahun Anggaran (TA) 2022-2023. 

Rapat yang dipimpin Kepala BPIW Rachman Arief Dienaputra tersebut membahas mengenai progres pelaksanaan ITDP di Kawasan Strategis Pariwisata Nasional (KSPN) Danau Toba (Sumatera Utara), Lombok (NTB), Bromo Tengger Semeru (Jawa Timur), dan Wakatobi (Sulawesi Tenggara). Arief berharap semua pihak dapat terus menjalin koordinasi untuk menyelesaikan dokumen-dokumen yang dibutuhkan, agar program yang dibiayai Bank Dunia tersebut dapat berjalan maksimal. 

“Infrastruktur yang dibangun terutama terkait sektor jalan dan jembatan, harus mendukung destinasi pariwisata. Jadi jangan sampai ada proyek infrastruktur yang dibangun, justru tidak  berhubungan dengan dukungan infrastruktur PUPR untuk destinasi pariwisata yang ada di daerah tersebut,” ucapnya. 

Dalam rapat tersebut dibahas beberapa hal, seperti  Preservasi Jalan Bandara Silangit-Simpang Silangit-Parapat-Pelabuhan Ajibata, Preservasi Jalan Tiga Runggu-Tanjung Dolok sepanjang 15,00 km, dan Pembangunan Jalan Aek Natolu-Ajibata sepanjang 10,72 km. Kesemua sub proyek itu  berada di KSPN Danau Toba. 

Sedangkan di KSPN Lombok juga dibahas beberapa proyek antara lain Pelebaran Jalan Pemenang-Bayan 1, Pelebaran Jalan Pemenang-Bayan 2, Pelebaran Jalan Pemenang-Bayan-Sembalun, dan Penggantian Jembatan Teluk Longken Cs. 

Tidak hanya itu, rapat juga membahas secara detail proyek di  Proyek di KSPN Wakatobi yakni Pembangunan Trotoar Pulau Wangi-Wangi juga dibahas dalam pertemuan tersebut. 

Kepala Central Project Management Unit (CPMU) Program Pembangunan Pariwisata Terintegrasi dan Berkelanjutan (P3TB) Kementerian PUPR Achmad Gani Ghazaly Akman mengatakan dengan adanya rapat koordinasi ini, maka semua kendala dilapangan dapat dipecahkan bersama. 

Turut hadir dalam pertemuan itu Kepala Pusat Pengembangan Infrastruktur PUPR Wilayah II Kuswardono, Kepala Bidang Pengembangan Infrastruktur Wilayah II.C, Pusat Pengembangan Infrastruktur PUPR Wilayah II, Erwin Adhi Setyadhi, perwakilan Project Management System (PMS),  Kepala Satuan Kerja (Kasatker) Perencanaan dan Pengawasan Jalan Nasional (P2JN) Provinsi Sumatera Utara, BBPJN Sumatera Utara, Kasatker Pelaksanaan Jalan Nasional (PJN) Wilayah II Provinsi Sumatera Utara, dan Kasatker PJN Wilayah IV Provinsi Sumatera Utara.  

Sedangkan yang hadir secara online antara lain Kepala Pusat Pengembangan Infrastruktur PUPR Wilayah I BPIW Hari Suko Setiono, Kepala Pusat Pengembangan Infrastruktur PUPR Wilayah III BPIW Manggas Rudy Siahaan, Direktur Sistem dan Strategi Penyelengaraan Jalan dan Jembatan, Ditjen Bina Marga Miftachul Munir, Kepala Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional (BBPJN) Sumatera Utara Brawijaya. 

Kemudian dihadiri juga Kasatker P2JN Provinsi Nusa Tenggara Barat, BPJN Nusa Tenggara Barat, Kasatker PJN I Provinsi Sulawesi Tenggara, BPJN Sulawesi Tenggara, Kepala Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional Jawa Tengah -DI Yogyakarta, Kepala Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional Jawa Timur – Bali, Kasatker P2JN Provinsi Jawa Timur, BBPJN Jawa Timur Bali, Kasatket P2JN Provinsi Jawa Tengah, BBPJN Jawa Tengah-DI Yogyakarta, dan Tim Konsultan TMC PMU Bina Marga. (Hen/infobpiw)

 

Bagikan / Cetak:

Berita Terkait: