Kementerian PUPR akan Bangun Jembatan Tano Ponggol di Kabupaten Samosir

Layanan Informasi BPIW     |     10 Dec 2018     |     03:12     |     1192
Kementerian PUPR akan Bangun Jembatan Tano Ponggol di Kabupaten Samosir

Sebagai salah satu dari tiga Kawasan Strategi Pariwisata Nasional (KSPN) yang akan mendapat bantuan dari Bank Dunia, kawasan Danau Toba merupakan kawasan yang diprioritaskan mendapat dukungan infrastruktur oleh Kementerian PUPR yang saat ini tengah direalisasikan, salah satunya di kabupaten Samosir yaitu pembangunan jembatan Tano Ponggol.

Hal tersebut terungkap saat Bupati Samosir Provinsi Sumatera Utara Rapidin Simbolon beseta jajarannya melakukan kunjungan ke Kantor Badan Pengembangan Infratruktur Wilayah (BPIW) Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Kamis (6/12) lalu.

Rapidin berharap Kementerian PUPR melalui BPIW dapat mempercepat program pembangunan infrastruktur di daerahnya, mengingat Danau Toba merupakan salah satu destinasi wisata super prioritas di Indonesia. Apalagi dengan dibukanya akses langsung penerbangan dari Kuala Lumpur dan Singapura ke Bandara Internasional Silangit, maka wisatawan dapat langsung menuju kawasan wisata tersebut.

“Kami ingin pembangunan infrastruktur sektor PUPR dapat cepat selesai dibangun, sehingga para wisatawan mancanegara betah berkunjung ke Danau Toba dan dapat menceritakan kepada masyarakat di negaranya mengenai kondisi Danau Toba dan sekitarnya yang kini sudah berbenah,” ungkapnya.

Beberapa infrastruktur yang diharapkan segera terealisasi yakni pembangunan jembatan di Tano Ponggol yang menghubungkan daratan dengan Pulau Samosir. Pembangunan rumah sakit untuk para wisatawan juga diharapkan dapat terealisasi. Ia juga berharap dilakukan penataan infrastruktur di sekitar obyek wisata dan penataan pantai untuk menghilangkan kawasna kumuh. “Kami berharap BPIW dapat membantu melalui program pembangunan infrastruktur sektor PUPR. APBD kita terbatas, namun kita siap bersinergi untuk masalah pendanaanya ,” ucapnya.

Menanggapi hal itu, Kepala BPIW Kementerian PUPR Hadi Sucahyono menyatakan instansinya akan memprogramkan pembangunan infrastruktur di kawasan itu, terutama pembangunan jembatan di Tano Ponggol yang akan menjadi ikon di kabupaten tersebut. 

“Danau Toba merupakan kawasan wisata prioritas, jadi kita akan dukung sepenuhnya,” tegas Hadi yang didampingi Kepala Bidang Keterpaduan Infrastruktur Kawasan Strategis, Pusat Pengembangan Kawasan Strategis Maulidya Indah Junica. Pertemuan yang berlangsung akrab itu diakhiri dengan foto bersama. (Hen/infobpiw)           

Bagikan / Cetak:

Berita Terkait: