Kementerian PUPR Mendukung Penghapusan Kemiskinan Ekstrem

Tugas Kementerian PUPR Mendukung Percepatan Penghapusan Kemiskinan Ekstrem

BPIW

Melakukan evaluasi, pengkajian, dan penyempurnaan kebijakan, program, dan anggaran di bidang pekerjaan umum dan perumahan rakyat dalam rangka percepatan penghapusan kemiskinan ekstrem.

Ditjen Cipta Karya

Menyiapkan ketersediaan air bersih, sanitasi, dan penataan lingkungan.

Ditjen Perumahan

Memberikan bantuan perbaikan rumah dan/ atau pembangunan rumah baru serta relokasi pemukiman bagi keluarga miskin ekstrem.

3 Strategi Percepatan Penghapusan Kemiskinan Ekstrem (PKE)

Penurunan Jumlah Kantong-Kantong Kemiskinan

Merupakan sinergi kebijakan peningkatan produktivitas dan pemberdayaan ekonomi diantaranya melalui pemenuhan pelayanan dasar dan Meningkatkan konektivitas antar wilayah.

Pengurangan Beban Pengeluaran Masyarakat

Bantuan sosial dan subsidi, Jaminan Sosial, program stabilitas harga, dsb.

Peningkatan Pendapatan Masyarakat

Pemberdayaan ekonomi dan peningkatan produktivitas diantaranya melalui program padat karya , vokasi dan pelatihan, kartu prakerja, akses KUR, dsb.

Program Integrasi PUPR

  • Program Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya (BSPS)
  • Program Integrasi Bidang Cipta Karya (penyediaan akses air minum, sanitasi, jalan lingkungan, drainase)

Program Padat Karya Tunai PUPR

  • Ditjen SDA: P3TGAI (Program Percepatan Peningkatan Tata Guna Air Irigasi), Program Operasional dan Pemeliharaan SDA.
  • Ditjen Bina Marga: program pemeliharaan rutin jalan, jembatan, dan revitalisasi drainase.
  • Ditjen Cipta Karya: Pamsimas, Sanimas, Sanitasi LPK, TPS3R, PISEW, Kotaku,
  • Ditjen Perumahan: program peningkatan kualitas rumah swadaya.

Konsep Penanganan Lokus Prioritas

Pada lokus-lokus Integrasi Kementerian PUPR, diharapkan dilakukan konvergensi program dengan K/L lain

Alur Penanganan Penurunan Jumlah Kantong Kemiskinan

Sumber Data

Data yang digunakan merupakan Data P3KE (Data Pensasaran Percepatan Penghapusan Kemiskinan Ekstrem) ditetapkan melalui Kepmenko PMK 30/2022 sebagai sumber data.

Metode Pengolahan Data

Pengolahan data dilakukan oleh BPIW untuk mengidentifikasi lokus-lokus prioritas dalam rangka integrasi program penanganan kemiskinan ekstrem di lingkungan Kementerian PUPR.

Tujuan Survei Kolaborasi

Dalam rangka verifikasi dan validasi Data, serta identifikasi kondisi lingkungan dan potensi klaster permukiman dalam rangka penyusunan indikasi program penanganan.

Tim Kolaborasi Pusat

  • Kemenko PMK
  • BKKBN
  • Ditjen CK
  • Ditjen Perumahan
  • BPIW

Tim Kolaborasi Wilayah

  • PLKB - BKKBN
  • BPPW
  • BPPP

Output

  • Jumlah RTLH & Data BNBA
  • Potensi Integrasi Penanganan PUPR
  • Pemetaan Klaster Pemukiman

Skema Penanganan

Intervensi Kementerian PUPR dilakukan pada lokus-lokus prioritas melalui integrasi program permukiman – perumahan. Adapun terdapat 5 modelling penanganan:

  • Integrasi Program Cipta Karya - Perumahan
  • Hanya Penanganan RTLH
  • Hanya Penanganan Sanitasi
  • Hanya Penanganan Air Bersih
  • Hanya Penanganan Akses dan Jalan Lingkungan

Program Kementerian PUPR

Bantuan Stimulan Rumah Swadaya (BSPS) oleh Ditjen Perumahan

  • Bantuan stimulan untuk perbaikan rumah tidak layak huni bagi Masyarakat miskin.
  • Bantuan senilai Rp 20 juta (Rp 17,5 juta untuk bahan dan Rp 2,5 juta untuk tukang) dan 40 juta untuk wilayah pegunungan Papua.
  • BSPS terdiri dari program BSPS Sejahtera yang khusus untuk Masyarakat miskin ekstrem dan juga BSPS Reguler untuk Masyarakat miskin.

Program Integrasi PKE

Integrasi Program Perumahan dan Cipta Karya pada lokus prioritas kantong kemiskinan dimana terdapat BNBA miskin ekstrem > 50 unit. Program berupa Pembangunan sanitasi, akses air minum, dan penataan kawasan (pembangunan/ perbaikan jalan lingkungan, drainase) pada lokus prioritas dan terintegrasi dengan program BSPS PKE.

Program Padat Karya

Program pembangunan infrastruktur kerakyatan yang terdiri dari berbagai program sektor sumber daya air, jalan dan jembatan, permukiman, dan perumahan.

Ditjen Sumber Daya Air

  • P3TGAI (Program Percepatan Peningkatan Tata Guna Air Irigasi
  • Pembuatan ABSAH dan Sumur Bor
  • TP OP Irigasi dan Rawa
  • OP Irigasi dan rawa
  • OP Sungai dan Pantai
  • OP Bendungan, Danau ,Situ, dan Embung
  • OP Air Tanah dan Air Baku
  • Tambahan Padat Karya

Ditjen Bina Marga

  • Pemeliharaan Rutin Jalan
  • Pemeliharaan Rutin Kondisi Jalan
  • Penunjangan/Holding Jalan
  • Pemeliharaan Rutin Jembatan
  • Revitalisasi Drainase
  • Tambahan Padat Karya (Kontraktual)

Ditjen Cipta Karya

  • Pamsimas
  • Sanimas (SPALD-S dan SPALD-T)
  • Sanitasi Lembaga Pendidikan Keagamaan
  • TPS 3R
  • PISEW

Ditjen Perumahan

  • Peningkatan Kualitas Rumah Swadaya